Tim DBL Putri SMKN 2 Jaya Pura Tundukkan Putri SMKN 3 Jaya Pura

TAK ada yang menyangka tim Basket cewek SMKN 2 Jayapura berhasil masuk babak final party Honda DBL Papua Series 2015, di babak fantastic four anak-anak SMKN 2 Jayapura ini mengalahkan perlawanan tim cewek SMAN 3 Jayapura 36-23 di GOR Waringin Kotaraja (19/2) kemarin. Di final, SMKN 2 Jayapura bakal menghadapi juara bertahan SMAN 2 Jayapura pasa Sabtu (21/2) besok sore di GOR Waringin Kotaraja. SMAN 2 Jayapura mulus ke final usai membekuk SMA Teruna Bakti Jayapura 64-27.

Di quarter pertama, SMK Negeri 2 Jayapura tampil tak meyakinkan, mereka tertinggal 1-8 dari anak-anak Buper. Anak-anak SMKN 2 Jayapura mulai bangkit dan mengejar poin, diakhir quarter kedua ini skor sama kuat 13-13. Rasa percaya diri anak-anak SMKN 2 meningkat di quarter 3, mereka langsung melejit dan mengungguli perolehan poin SMAN 3 Buper dengan 25-20. SMKN 2 Jayapura kian melaju kencang seiring dengan stamina anak-anak SMAN 3 Jayapura yang mulai kepayahan, mereka langsung lolos ke final dengan skor meyakinkan 36-23.

Anouskha Juliana Imbiri, kapten SMK Negeri 2 Jayapura mengaku sangat senang karena mereka mencetak sejarah baru dengan lolos ke Final untuk pertama kalinya. "Tahun lalu, kami baru lolos sampai ke semi final saja, tapi tahun ini, kami bisa mencapai target kami yaitu masuk ke final dan target kami selanjutnya adalah membawa piala Honda DBL ke sekolah," jelasnya. Kini, mereka siap untuk lolos ke babak selanjutnya dan menanti lawan tangguh lainnya. "Yang terpenting, jangan pernah meremehkan lawan, semangat dan terus berdoa," imbuhnya.

Sedangkan tim cewek SMAN 2 Jayapura dengan kepala tegak lolos ke final usai mengalahkan tim cewek SMA Teruna Bhakti Jayapura 64-27. Faktor pengalaman ini sangat menentukan penampilan SMAN 2 Jayapura, bahkan ketika di quarter II tim SMAN 2 Jayapura yang bermain hanya 4 orang tak mampu dimanfaatkan dengan baik oleh SMA Teruna Bhakti. Kapten tim SMAN 2 Jayapura Diyah Permatasari Tindage, mengaku sangat tegang di awal pertandingan. "Tapi, pertandingan ini tidak setegang saat melawan SMA Merauke, lawan tertangguh kami di Honda DBL kali ini," ujarnya.

Pencetak gol terbanyak ini mengaku dirinya sudah sering tampil di eventevent basket dan sudah biasa latihan lantaran ia adalah anak klub basket. Jadi, jangan heran kalau mudah mencetak point di pertandingan," katanya. "Kami juga tidak pernah menargetkan point karena pelatih kami bilang, jangan lihat seberapa banyak kamu mencetak point tapi bermainlah yang terbaik," terangnya. (arm/wen: Cenderawasih Pos)